Wawasan Kependidikan
Wawasan Pendidikan adalah wawasan yang dibutuhkan oleh seorang guru dalam memusatkan perhatiannya kepada hal-hal yang berkenaan dengan memandang serta cara bersikap yang lebih umum yang dimiliki setiap guru di dalam menghadapi tugas-tugasnya dalam arti yang lebih mendasar, yaitu seperti wawasan dalam hal belajar mengajar.
Salah satu peran guru dari segi ilmu yaitu memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada peserta didik. Dengan adanya peran tersebut, guru harus memiliki wawasan kependidikan yang luas dan menguasai berbagai strategi belajar mengajar sehingga pengetahuan dan keterampilan tersebut dengan mudah diberikan kepada peserta didik.
Dalam pembelajaran seorang guru hendaknya tidak hanya sekedar mentransfer ilmu kepada peserta didik, melainkan juga menanamkan kepribadian yang baik kepada muridnya. “Guru belum bisa dikatakan sukses mendidik jika peserta didiknya hanya memiliki kecerdasan intelektual saja. Namun dikatakan sukses jika peserta didiknya memiliki kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual.”